Selasa, 23 Oktober 2012

Cara Mematikan Autorun di Windows Xp dan Windows 7


Mematikan Autorun adalah satu cara yang bisa anda lakukan untuk melindungi komputer anda yang menggunakan operating system (OS) dari microsoft. Bagaimanapun jika anda menggunakan windows xp atau windows 7, maka komputer anda tidak akan pernah aman dari serangan program lain yang tidak seharusnya masuk dan jalan-jalan diseluruh program dan file milik anda.

Autorun ini bisa dibilang sebagai pintu masuk bagi virus untuk menginfeksi file dan seluruh sistem. Biasanya virus yang datang karena bantuan Autorun berasal dari flashdisk. Bagaimana caranya virus dari flashdisk bisa masuk ke komputer anda?

Ketika anda mengkoneksikan flashdisk anda dengan komputer anda melalui koneksi USB, komputer anda biasanya akan langsung merespon dengan membuka laman baru yang meminta anda untuk langsung membuka folder atau memainkan film atau lagu yang ada di flashdisk termasuk virus yang ada di flashdisk. Hal ini atau kejadian ini berlangsung secara otomatis karena ada kerja dari program autorun, sehingga sangat penting bagi anda untuk dapat mematikan program ini sehingga komputer anda bisa aman.

Cara Mematikan Autorun di Windows Xp dan Windows 7

Apa ada pernah mencobanya? Jika belum maka perhatikanlah benar-benar cara mematikan autorun berikut ini:
  1. Klik "Start", lalu pilih "Run"
  2. Silahkan ketik "gpedit.msc" dan klik "OK"
  3. Klik pada menu "User Configuration", "Administrative", "Template" dan juga klik "System"
  4. Double Klik "Turn Off Autorun"
  5. Klik "Option Enable" dan silahkan pilih "All Drives"
  6. Dan setelah itu anda bisa Klik "Ok" untuk menyelesaikannya.
Mudah sekalikan untuk windows xp, nah jika begitu anda bisa melanjutkannya untuk mengetahui bagaimana yang harus dilakukan pada Windows 7 untuk mematikan Autorun ini.
  1. Anda bisa melakukannya dengan memilih "Control Panel", "Hardware and Sound" dan "Autoplay".
  2. Hilangkan tanda centang di kolom, "Use Autoplay for All Media and Device".
  3. Selanjutnya anda bisa menemukan menu "Run", di kolom itu anda bisa mengetik "gpedit.msc" dan klik "Ok".
  4. Disana anda bisa menemukan menu "Local Group Policy Editor" dan silahkan double klik "Turn Off Autoplay".
  5. Lalu silahkan pilih, "Enable".
  6. Selesai deh.
Itulah cara mematikan autorun yang bisa anda lakukan untuk sistem operasi windows xp dan windows 7. Dengan menggunakan cara di atas, mudah-mudahan komputer atau laptop anda tidak mudah terkena virus yang datang dari flashdis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar